Sabtu, 09 September 2017

Pemilihan Wirausaha Muda Berprestasi dan Penggerak Wirausaha Muda Kemenpora RI 2017

Informasi tentang Pemilihan Wirausaha Muda Berprestasi dan Penggerak Wirausaha Muda Kemenpora RI 2017


Silahkan Kalau Mau ikutan Pemilihan Wirausaha Muda Berprestasi dan Penggerak Wirausaha Muda Kemenpora RI. Denger - denger nih, kegiatan ini Berhadiah Ratusan juta dan penghargaan dari Menpora RI. 
 duit gede lucu
Duit gede gambar lucu search di google
Berminat Ikutan ? klik Formulir di bawah ini : 
Formulir  Pendaftaran WMP Berprestasi dan Penggerak Wirausaha Berprestasi 2017

Kementerian Pemuda dan Olahraga kembali menyelenggarakan program Pemilihan Wirausaha Muda Pemula (WMP) Berprestasi dan Penggerak Wirausaha Muda Berprestasi Tingat Nasional Tahun 2017. Program ini merupakan pemberian apresiasi bagi wirausaha muda yang dinilai telah berhasil menjalankan usahanya dan pemberian motivasi dan inspirasi bagi wirausaha muda lainnya, serta memberi apresiasi kepada penggerak wirausaha yang berkontribusi terhadap pembinaan wirausaha muda di Indonesia. 
Untuk itu, kami membuka kesempatan bagi para wirausaha muda dan penggerak wirausaha muda yang berminat dan memenuhi kriteria untuk mendaftarkan diri sesuai dengan persyaratan yang telah ditentukan.

A. Bidang Usaha yang dikompetisikan dalam WMP Berprestasi :
1. Pertanian dan Kelautan
2. Industri Kreatif
3. Industri Pangan dan Jasa Boga
4. Perdagangan dan Jasa.

Persyaratan Peserta :  
1. Warga Negara Republik Indonesia yang berusia 16 s.d 30 Tahun, pada tanggal 28 Oktober 2017 (dibuktikan dengan fotocopy KTP/SIM yang masih berlaku);
2. Memiliki usaha orang perorangan dan/atau badan usaha perorangan atau berkelompok yang telah berjalan minimal 2 tahun;
3. Memenuhi kriteria usaha Mikro atau Usaha Kecil;
4. Bisnis yang dijalankan tidak melanggar hukum;
5. Belum pernah mendapatkan penghargaan sejenis dari Kementerian Pemuda dan Olahraga;
6. Melampirkan Surat Pengantar/tanda terima tembusan dari Dinas Pemuda dan Olahraga/ SKPD yang menangani Kepemudaan Tingkat Provinsi tentang keikutsertaannya pada Pemilihan Wirausaha Muda Pemula berprestasi dan Penggerak Wirausaha Muda Berprestasi Tingkat Nasional Tahun 2017.
B. Penggerak Wirausaha Muda Berprestasi
Persyaratan Peserta : 
a. Melakukan pembinaan, pendampingan maupun pengembangan kewirausahaan pemuda,
b. Telah menjalankan kegiatan minimal 3 tahun dibuktikan dengan dokumentasi kegiatan,
c. Memiliki minimal 10 WMP binaan
d. Melampirkan Surat Pengantar/tanda terima tembusan dari Dinas Pemuda dan Olahraga/ SKPD yang menangani Kepemudaan Tingkat Provinsi tentang keikutsertaannya pada Pemilihan Wirausaha Muda Pemula berprestasi dan Penggerak Wirausaha Muda Berprestasi Tingkat Nasional Tahun 2017.


Berkas dikirim ke :
Asisten Deputi Kewirausahaan Pemuda
Deputi Bidang Pengembangan Pemuda 
Kementerian Pemuda dan Olahraga RI
Gedung Graha Pemuda Lt. 9
Jl. Gerbang Pemuda No.3 Senayan, Jakarta Pusat 10270

atau via email ke :
wirausahamuda2017@gmail.com dengan menulis bidang/kategori usaha pada subject email

Buku Petunjuk Teknis Pelaksanaan kegiatan dapat di unduh di klik disini
Berkas diterima panitia paling lambat tanggal 25 September 2017.
Informasi lebih lanjut hubungi :
0812 8089 7717 / 0838 2605 6782 (WA)
Caranya:
- Isi form ini  
- Kirim proposal usaha dan persyaratan lainnya ke :
  wirausahamuda2017@gmail.com

atau via Pos ke:
Asisten Deputi Kewirausahaan Pemuda
Gedung Graha Pemuda Lt. 9 Kementerian Pemuda dan Olahraga 
Jl Gerbang Pemuda No 3 Senayan Jakarta 10270

Ingin belajar Wirausaha bareng - bareng se Kantor / se Pabrik / se Kampus / se Pesantren atau ada program CSR / seminar wirausaha dll, Coba baca - baca disini dulu Training UKM kursus Bisnis atau Kursus Jualan Online klik yang ini . Sekilas info Tips - tips Wirausaha coba cek tips Wirausaha JK dan tips Wirausaha Uno

2 komentar:

  1. Manteb infonya.
    Pernah mau coba ikutan, tp Sampai hari ini belum daftar. Gak PD ^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. hehehe
      Gak ikutan juga gpp kok Mas Alix, yang penting Usahanya terus tumbuh dan Berkembang serta mampu memberi manfaat buat ummat... Aaamiin. Semoga Kita dimudahkan mencapainya.

      Hapus